Di Balik Layar Film India GUPT: THE HIDDEN TRUTH (1997)

Di Balik Layar Film India GUPT: THE HIDDEN TRUTH (1997)

Inilah kisah awal pembuatan film drama thriller superhit Bollywood 1997, Gupt: The Hidden Truth yang saya rangkum dari berbagai sumber hingga menjadi sebuah cerita menarik dan fakta yang bisa dipercaya


Setelah kesuksesan film Mohra, sutradara Rajiv Rai menulis naskah film Gupt: The Hidden Truth, segera dia menghubungi Akshay Kumar dan Raveena Tandon untuk menjadi pemeran utama di film ini, berbeda dengan Raveena Tandon yang langsung menerima tawaran, Akshay Kumar justru menolak karena dia tidak menyukai karakternya.

Sebagai pengganti Akshay Kumar, Rajiv Rai menghubungi Sunny Deol untuk mendampingi Raveena Tandon, setelah Sunny Deol membaca naskahnya, dia berkata bahwa karakter Sahil cocok untuk Bobby Deol, tidak diduga ternyata Rajiv Rai setuju, akhirnya Bobby Deol dan Raveena Tandon sesi foto untuk promosi film tersebut.

Untuk karakter Isha, Rajiv Rai menghubungi Manisha Koirala, setelah membaca naskahnya dia langsung menolak karena tidak ingin berperan antagonis, dia lebih tertarik pada karakter Sheetal yang diberikan kepada Raveena Tandon, Rajiv Rai sempat kebingungan dengan keputusan Manisha Koirala yang menolak tawarannya.

Rajiv Rai memutuskan untuk memulai syuting pada bulan Januari 1996, tapi jadwal tertunda karena Bobby Deol mengalami kecelakaan hingga tulang kakinya patah, karena film mengalami penundaan akhirnya Raveena Tandon memilih keluar dari proyek tersebut, Rajiv Rai segera menghubungi Karisma Kapoor untuk menggantikannya.

Tanpa membaca naskah terlebih dahulu, Karisma Kapoor langsung menolak tawaran karena sudah terikat kontrak dengan Yash Raj Films untuk film Dil To Pagal Hai, akhirnya Rajiv Rai menawarkan karakter Sheetal kepada Manisha Koirala, aktris cantik ini langsung menerima tawaran karena sejak awal dia sudah menyukai karakternya.

Sebelum Karisma Kapoor bergabung di film Dil To Pagal Hai, sutradara Yash Chopra lebih dulu menawarkan karakter Nisha kepada Kajol, tapi dia menolak karena tidak ingin menjadi aktris kedua setelah Madhuri Dixit, momen ini dimanfaatkan Rajiv Rai untuk menawarkan karakter Isha kepada Kajol, pada saat itu juga Kajol langsung menerima tawarannya.

"Akhirnya Bobby Deol, Manisha Koirala dan Kajol menjadi pemeran utama film Gupt: The Hidden Truth yang dihiasi lagu dan musik tataan Viju Shah, film drama thriller ini dinyatakan superhit di box office dan menjadi salah satu dari 10 film Bollywood terlaris tertinggi 1997, Kajol meraih penghargaan peran antagonis terbaik Filmfare Awards 1998"

~o0o~

Posted : Ucietya Dyadra
Artikel ini telah terbit di BMCI pada tanggal 10 Juli 2020

Apa pendapatmu tentang Di Balik Layar Film India GUPT: THE HIDDEN TRUTH (1997)? Yuk, beritahu kami di kolom komentar.

Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk menambah wawasan pembaca semua. Dapatkan artikel review dan sinopsis film India, atau gosip selebriti terbaru, dan semua hal tentang film India ada disini. Kalian juga bisa menonton film India Terbaru Subtitle Bahasa Indonesia disini.



Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url