FAKTA MENARIK DUO SALIM - SULAIMAN, KOMPOSER YANG MAHIR MENYIHIR PENONTON LEWAT ALUNAN MUSIK INDAHNYA

FAKTA MENARIK DUO SALIM - SULAIMAN, KOMPOSER YANG MAHIR MENYIHIR PENONTON LEWAT ALUNAN MUSIK INDAHNYA

Setelah dibeberapa artikel fakta menarik sebelumnya saya membahas beberapa playback singer bollywood, kali ini saya akan berikan penyegaran dengan membahas sosok sentral di balik terciptanya lagu lagu nan indah di industri film bollywood. 

Sosok yang akan saya beberkan fakta menariknya malam ini merupakan salah satu komposer muslim yang juga kakak beradik dan menjadi salah satu komposer terbaik yang ada di bollywood saat ini. Mereka adalah duo SALIM dan SULAIMAN, sudah pada tau belum ? 

Duet ini sangat produktif di pertengahan tahun 2000 hingga 2017 dan rada sedikit meredup di 2 tahun belakangan ini. Ada apa ya dost ? kalian akan menemukan jawabannya bersama dengan fakta menarik dari duo komposer SALIM - SULAIMAN yang telah saya siapkan untuk sahabat bollywood sekalian.

Salim Sulaiman ini merupakan kakak dan adik ya dost, jadi bukan nama 1 orang saja. Sulaiman Merchant adalah si kakak, pria kelahiran Mundra 49 tahun silam yang pernah mendapat predikat 100 musisi paling berpengaruh dalam industri film dunia pada thun 2014 yang lalu. Sulaiman merupakan murid dari pemain tabla legendaris india yaitu Ustad Zakir Hussain, dirinya sangat menguasai alat musik perkusi dan instrument backscore musik yang membuatnya lebih banyak bekerja di sisi pengarah musik. Sedangkan Salim Merchant yang merupakan adik dari Sulaiman merupakan musisi 45 tahun yang sangat mahir dengan permainan piano dan instrumen melodies, Salim juga beberapa kali bertindak sebagai playback singer karena suaranya yang juga keren.

Salim Sulaiman merupakan salah satu dari sedikit komposer di india yang bisa menjalankan 2 tugas sekaligus, yaitu sebagai komposer musik (untuk membuat lagu lagu bollywood) dan sebagai komposer backscore (pembuat latar belakang musik dalam film) karena hanya di industri film india ada 2 jenis komposer yang terlibat dalam sebuah film. Saya akan jelaskan di postingan khusus apa bedanya komposer musik dan komposer backscore beserta dengan penjelasan proses kerja mereka.

Salim Sulaiman pernah mendapat predikat sebagai komposer termahal di india ketika menggarap lagu dan juga backscore film RAB NE BANA DI JODI (2008) pihak YRF kabarnya harus merogoh kocek cukup dalam demi kesempurnaan lagu dan musik film RNBDJ yang hasilnya sangat sangat memoreble.

Salim Sulaiman mendapat kesempatan spesial ketika mengerjakan sebuah soundtrack ajang piala dunia 2010, lagu yang berjudul Afrika You're A Star yang dinyanyikan oleh penyanyi afrika selatan bernama Loyiso Bala sukses memeriahkan ajang sepak bola 4 tahunan tersebut. Lagu tersebut juga terpilih menjadi song of the year versi salah satu majalah musik afrika di tahun 2010.

Salim Sulaiman sedikit mengendurkan eksistensi mereka di industri musik bollywood di 2 tahun belakangan ini, semuanya berawal dari perselisihan mereka dengan 2 pihak yaitu YRF dan juga T-Series yang sudah terjadi sejak 2018 lalu. Pihak Salim Sulaiman mengklaim jika mereka belum menerima royalti yang menjadi hutang pihak YRF sejak 2012 lalu dengan nominal 96.29 crore, royalti tersebut merupukan kompilasi dari beberapa kewajiban YRF yang dicicil kepada Salim Sulaiman dan menurutnya sudah tidak pernah dibayar sejak 2017 hingga sekarang. Namun pihak YRF justru mengklaim pihak T-Series sebagai label musik lama Salim Sulaiman yang tidak membayarkan royalti tersebut, meski YRF mengakui masih memiliki hutang dengan Salim Sulaiman namun dirinya membantah nominal yang nyaris menyentuh anka 100 crore. Pihak YRF menyebut jika mereka sudah membayar separuh lebih royalti kepada T-Series namun entah kenapa belum sampai kepada pihak Salim Sulaiman.

Sejak Masalah tersebut pihak Salim Sulaiman resmi memutus kontrak dengan 2 pihak terkait dan memilih membuat lebel musik mereka sendiri yang mereka mulai dari nol. Salim Sulaiman juga menjadi salah satu dari sedikit komposer bollywood yang memiliki label sendiri, selain mereka ada juga komposer Amit Tridevi dan AR Rahman yang memiliki label sendiri.
Film STUDENT OF THE YEAR 2 merupakan satu satunya film yang tahun ini musik backscore nya dikerjakaan oleh Salim Sulaiman.

Sebagai seorang muslim, Salim Sulaiman memilih bulan ramadhan sebagai masa jeda mereka selama setahun bekerja di hiruk pikuk dunia hiburan. Selama 1 bulan lebih mereka akan fokus beribadah dengan keluarga masing masing dan meninggalkan segala atribut mereka sebagai komposer ternama.

Hrithik Roshan merupakan fans berat dari Salim Sulaiman, selain sangat menyukai pribadi mereka berdua, Hro (sapaan Hrithik) juga begitu kepincut dengan cara mereka mengerjakan sebuah musik latar belakang dalam film. Terbukti ada sekita 6 film milik Hrithik Roshan dalam 12 tahun terakhir karirnya yang musik backscorenya di kerjakan oleh duo Salim Sulaiman. Film film seperti KRISSH, DHOOM 2, KRISSH 3, BANG BANG dan KAABIL adalah beberapa contoh film yang musik latarnya dikerjakan Salim Sulaiman.

Salim Sulaiman juga akan menyusul AR Rahman dalam berkarir ke hollywood, setelah mereka mendapat sebuah tawaran untuk menjadi komposer tunggal dalam film biopic yang akan dibintangi oleh aktor kawakan Tom Hanks yang direncanakan rilis pertengahan oktober 2020 mendatang.

Nah gimana fakta menarik duo komposer Salim Sulaiman yang tadi sudah kalian baca dost ? tanggapan kalian deh tentang 2 komposer yang sangat berpengaruh ini seperti apa ? saya pribadi juga fans berat komposer ini sejak lama, saya bahkan pernah nonton konser mereka di malaysia tahun 2016 lalu bersama penampilan atif aslam dan momina mustehsan yang sangat luar biasa.

Sekian fakta menarik kali ini, semoga bisa menambah wawasan kalian terhadap industri film bollywood yang isinya bukan hanya film dan aktor saja tapi banyak hal hal lain yang sangat berpengaruh akan ke luar biasaan sebuah film bollywood. Terima kasih...

Artikel ini ditulis langsung oleh Putri Hawa

#FaktaMenarik
#SalimSulaiman
#ByPutriHawa

Apa pendapatmu tentang FAKTA MENARIK DUO SALIM - SULAIMAN, KOMPOSER YANG MAHIR MENYIHIR PENONTON LEWAT ALUNAN MUSIK INDAHNYA? Yuk, beritahu kami di kolom komentar.

Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk menambah wawasan pembaca semua. Dapatkan artikel review dan sinopsis film India, atau gosip selebriti terbaru, dan semua hal tentang film India ada disini. Kalian juga bisa menonton film India Terbaru Subtitle Bahasa Indonesia disini.



Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url